Cara Upload Identitas Siswa Di Aplikasi Sipintar Enterprise
Ngintip sekolah - Cara Upload Identitas Siswa Di Aplikasi Sipintar Enterprise, salah satu aplikasi berbasis web yang di luncurkan oleh kemdikbud sebagai monitoring bagi sekolah yang siswanya mendapatkan bantuan PIP/ BSM.
Setiap lembaga sekolah wajib melakukan verifikasi data siswa yang mendapatkan BSM/PIP dengan cara mengunggah file identitas siswa antara lain :
- File Halaman Pertama Tabungan
- File Halaman Mutasi Terakhir Tabungan
- File Identitas Siswa (KIA/KTP/Kartu Keluarga/Rapor) - Asli (lebih utama) atau Fotokopi
Langkah Langkah Upload identitas siswa
Semua file tersebut bisa berupa foto yang terlihat jelas pada identitasnya. Untuk langkah langkah upload berkas identitas siswa bisa mengikuti langkah - langkah berikut ini :
- Buka halaman https://pip.kemdikbud.go.id/enterprise/session dan pilih log in sebagai " sekolah ".
- Masuk menggunakan akun sso atau juga bisa mengggunakan NPSN dan Kode Regristrasi Dapodik kemudian pilih masuk. ( Contoh menggunakan NPSN ).
- Masukan NPSN dan Kode Regristrasi pilih login.
- Pilih Menu Upload data siswa.
- Pilih menu tahun.
- Cari nama siswa yang ingin di upload data identitas.
- kemudian pilih file untuk unggah berkas sesuai dengan ketiga file yang sudah di persiapkan sebelumnya
- Jika sudah kemudian pilih upload
- Tunggu sampai dengan proses selesai
Demikian Pembahasan Cara Upload Identitas Siswa Di Aplikasi Sipintar Enterprise semoga dapat bermamfaat.
Post a Comment for "Cara Upload Identitas Siswa Di Aplikasi Sipintar Enterprise"